RSUD Singkil Hanya Miliki Dua Dokter Spesialis

Posted by Diposkan oleh Subkiyadi On 8:16 PM

m.serambinews.com
10/04/2010
SINGKIL – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Aceh Singkil, di Gunung Lagan, Kecamatan Gunung Meriah, saat ini hanya memiliki dua dokter specialis. Sebelumnya rumah sakit tipe C itu dilaporkan memiliki empat dokter specialis. Direktur RSUD Aceh Singkil, Nasrul, melalui Kasie Informasi M Raja yang dikonfirmasi Serambi, Jumat (9/4) menyebutkan sebelumnnya ada empat dokter specialis di rumah sakit tersebut. Namun, belakangan dua dokter yakni specialis penyakit dalam, dr Sri Nilam Nasution SpPd

dan specialis bedah dr Hardy Hasibuan SpB, tidak mau lagi kontrak kerjanya dengan rumah sakit itu diperpanjang, tanpa ada alasan yang jelas. Akibatnya, kini hanya tersisa dua dokter specialis di rumah sakit tersebut yaitu, dr Rusnaidi Umar SpOg (ahli kandungan), dan dr Zuhrawardy Pasi SpA (specialis anak).

“Alasan kedua dokter yang tak mau lagi kontrak kerjanya diperpanjang sangat lemah, yaitu karena mereka ingin fokus pada masalah keluarga. Kita telah coba membujuknya, tapi mereka tetap tidak mau lagi bertugas,” kata Raja. Katanya, pihak rumah sakit kini sedang berusaha mencari dokter spesialis pengganti, diperkirakan Mei mendatang sudah ada. “Pak Direktur yang lebih tahu, pasti beliau sedang mencari. Delegasi untuk mencari juga sudah dikirim, kalau tidak dapat di daerah ini pak direktur akan mencari sampai ke Jawa sana,” ujarnya. Tidak adanya dokter spesialis menyebabkan pelayanan di rumah sakit tersebut menurun dan berdampak negatif bagi daerah.

Selain krisis dokter spesialis, dua laboratorim (Labor) di RSUD Aceh Singkil dilaporkan tidak berfungsi, yaitu labor analisis kimia dan gula darah. Menurut M Raja, tak berfungsinya kedua labor tersebut, karena peralatan yang ada telah rusak. “Lab analisis kimia dan gula rusak, sehingga data yang dihasilkan tidak akurat. Pemkab Aceh Singkil, tahun ini telah meningkatkan tunjangan insentif untuk dokter spesialis dari Rp 15 juta perbulan menjadi Rp 20 juta/bulan. Warga berharap, krisis dokter spesialis dan permasalahan lainnya di RSUD Aceh Singkil segera teratasi.(c39)


0 komentar

Post a Comment